Sir 44:9 | Tetapi juga ada yang tidak diingat lagi, melainkan lenyap seolah-olah tidak pernah ada; mereka menjadi seolah-olah tidak pernah dilahirkan, dan demikianpun nasib anak-anak mereka sesudahnya.
|
Sir 44:10 | Tetapi yang berikut ini adalah orang kesayangan, yang kebajikannya tidak sampai terlupa;
|
Sir 44:11 | semuanya tetap tinggal pada keturunannya sebagai warisan baik yang berasal dari mereka.
|
Sir 44:12 | Keturunannya tetap setia kepada perjanjian-perjanjian, dan anak-anak merekapun demikian pula keadaannya.
|