Berikut adalah referensi Kitab Suci yang terdapat dalam artikel yang sedang anda baca.

  © imankatolik.or.id

1Mak 1:41Rajapun menulis juga sepucuk surat perintah untuk seluruh kerajaan, bahwasanya semua orang harus menjadi satu bangsa.

1Mak 1:42Masing-masing harus melepaskan adatnya sendiri. Maka semua bangsa menyesuaikan diri dengan titah raja itu.

1Mak 1:43Juga dari Israel ada banyak orang yang menyetujui pemujaan raja. Dipersembahkan oleh mereka korban kepada berhala dan hari Sabat dicemarkan.

1Mak 1:44Kemudian dikirimlah oleh raja dengan perantaraan pesuruh-pesuruh surat penetapan ke Yerusalem dan semua kota daerah Yehuda lainnya, bahwasanya mereka harus menuruti adat istiadat luar negeri juga,

1Mak 1:45dengan menghentikan korban bakaran, korban sajian dan korban tuangan di Bait Suci, dengan mencemarkan hari Sabat dan hari-hari raya

1Mak 1:46dan dengan menodai tempat suci.

1Mak 1:47Haruslah didirikan perkorbanan, hutan keramat dan berhala dan harus dipersembahkan sebagai korban babi-babi dan binatang-binatang haram lainnya.

1Mak 1:48Anak-anak mereka tidak boleh bersunat dan mereka harus mencemarkan dirinya dengan segala macam kenajisan dan kekejian,

1Mak 1:49sehingga mereka lupa akan hukum Taurat dan membatalkan segala peraturannya.

1Mak 1:50Barangsiapa tidak berbuat sesuai dengan titah raja akan dihukum mati.

1Mak 1:51Menurut semua titah itu raja menulis kepada seluruh kerajaannya. Diangkatnya pengawas atas seluruh rakyat dan kepada semua kota di daerah Yehuda diperintahkan untuk mempersembahkan korban, kota demi kota.

1Mak 1:52Banyak dari rakyat bergabung dengan orang-orang asing, yaitu barangsiapa yang meninggalkan hukum Taurat. Orang-orang asing berjahat di negeri

1Mak 1:53dan dipaksanya Israel bersembunyi di tempat pengungsian mana saja.

1Mak 1:54Pada tanggal lima belas bulan Kislew dalam tahun seratus empat puluh lima maka raja menegakkan kekejian yang membinasakan di atas mezbah korban bakaran. Dan mereka mendirikan juga perkorbanan di segala kota di seluruh Yehuda.

1Mak 1:55Pada pintu-pintu rumah dan di lapangan-lapangan dibakar korban.

1Mak 1:56Kitab-kitab Taurat yang ditemukan disobek-sobek dan dibakar habis.

1Mak 1:57Jika pada salah seorang terdapat Kitab Perjanjian atau jika seseorang berpaut pada hukum Taurat maka dihukum mati oleh pengadilan raja.

1Mak 1:58Karena kuasa maka mereka dapat bertindak bulan demi bulan terhadap orang-orang Israel yang kedapatan di berbagai kota.

1Mak 1:59Pada tanggal dua puluh lima bulan Kislew akhirnya korban dipersembahkan di atas perkorbanan yang didirikan di atas mezbah korban bakaran.

1Mak 1:60Adapun semua perempuan yang mempersunatkan kanak-kanaknya dihukum mati sesuai dengan penetapan raja

1Mak 1:61dan bayi-bayinya digantung pada leher mereka. Demikianpun kaum kerabat dan setiap orang yang mengadakan sunat itu dihukum mati juga.

1Mak 1:62Namun demikian ada banyak orang Israel yang menetapkan hatinya dan memasang tekad untuk tidak makan apa yang haram.

1Mak 1:63Lebih sukalah mereka mati dari pada menodai dirinya dengan makanan semacam itu dan begitu mencemarkan perjanjian kudus. Dan sesungguhnya mereka mati juga.

1Mak 1:64Kemurkaan yang hebat sekali menimpa Israel.